Pangandaran, 28 Mei 2025 – Kepedulian dan tanggung jawab terhadap keselamatan masyarakat ditunjukkan langsung oleh Kapolsek Pangandaran, AKP Nandang Rokhmana, S.H., M.H., yang turun langsung ke lokasi Pembuatan tanggul untuk antisipasi air masuk ke pemukiman di Dusun Anggaraksan, Desa Maruyung Sari, Kecamatan Padaherang. Kehadiran Kapolsek dalam kegiatan SAR (Search and Rescue) tersebut menjadi bukti komitmen Polri dalam merespons cepat bencana di wilayah hukumnya.
Kegiatan dimulai sejak pagi hari, tepatnya pukul 08.00 WIB, dengan melibatkan berbagai unsur, di antaranya Satpolairud Polres Pangandaran, Polsek Padaherang, Pemerintah Desa Maruyung Sari, serta warga setempat. AKP Nandang Rokhmana bersama para personel dan masyarakat secara gotong royong berupaya dalam Pembuatan tanggul.
Dalam pelaksanaan giat SAR tersebut, Satpolairud turut mengerahkan dua unit rubber boat untuk mengangkut material seperti karung pasir dan terpal menuju titik pembuatan tanggul. AKP Nandang tak hanya memantau, tetapi juga ikut langsung dalam proses penanganan, menunjukkan kepemimpinan lapangan yang aktif dan sigap.
“Kehadiran kami di tengah masyarakat bukan hanya sebagai pengawas, tetapi juga sebagai bagian dari solusi. Ini bentuk nyata pengabdian kami kepada masyarakat,” ujar Kapolsek Pangandaran saat ditemui di lokasi kegiatan.
Sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat terlihat sangat solid. Warga dengan antusias bahu-membahu membantu proses pembuatan tanggul. AKP Nandang juga terus mengingatkan masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi bencana dan segera melaporkan bila melihat tanda-tanda kerusakan atau ancaman lainnya.
Kegiatan SAR berjalan lancar dan situasi di lokasi dapat dikendalikan. Upaya darurat dalam menutup tanggul sementara telah dilakukan secara maksimal, dan akan dilanjutkan dengan koordinasi bersama pihak terkait untuk penanganan jangka panjang.
Keterlibatan langsung Kapolsek Pangandaran dalam giat SAR ini mendapatkan apresiasi dari warga dan pemerintah desa. Langkah ini diharapkan menjadi inspirasi bagi seluruh elemen masyarakat bahwa kebersamaan dan kepedulian adalah kunci utama dalam menghadapi bencana.