PANGANDARAN – Pimpinan Serikat Pekerja/Buruh Pangandaran bersilaturahmi dengan Kapolres AKBP MUJIANTO, S.I.K., M.H. dalam Halal Bihalal di Morgan Caffe, Rabu (23/4/2025) malam. Pertemuan ini mempererat komunikasi dan membahas isu ketenagakerjaan.
Kapolres Pangandaran hadir didampingi oleh Kasat Intelkam Polres Pangandaran, AKP AGUS MULYADI, S.H., M.H., beserta jajaran Sat Intelkam. Sementara itu, Ketua PC SPSI Kabupaten Pangandaran, Sdr. HUDLI, memimpin langsung delegasi serikat pekerja yang terdiri dari wakil ketua, sekretaris, dan perwakilan buruh dari berbagai perusahaan terkemuka seperti PT. PECU, PT. Japfa Comfeed, PT. WING, dan PT. PMB Pangandaran.

Dalam pertemuan itu, Ketua PC SPSI Pangandaran menyampaikan tujuan utama silaturahmi, yaitu berkolaborasi dengan Kapolres membenahi kebijakan kesejahteraan pekerja. Mereka berencana mengadakan dialog publik membahas masalah krusial seperti upah minimum, jaminan sosial, dan jam kerja tak sesuai ketentuan.
Kapolres Pangandaran, AKBP MUJIANTO, S.I.K., M.H., mengapresiasi inisiatif PC SPSI Kabupaten Pangandaran yang memilih jalur komunikasi dan diskusi dalam menyambut Hari Buruh. Beliau menekankan agar momen Hari Buruh menjadi agenda kegiatan positif dan menyatakan telah berkoordinasi dengan Dinas Ketenagakerjaan terkait persiapan peringatan Hari Buruh mendatang. Pihak kepolisian akan mendukung kegiatan positif yang SPSI selenggarakan, selama kegiatan tersebut berjalan tertib dan sesuai dengan peraturan yang berlaku. Mereka berharap sinergi yang terbangun ini terus terjaga demi terciptanya suasana kerja yang aman dan produktif di Kabupaten Pangandaran.