
Pangandaran, 10 Maret 2025 – Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Kesiapan SIE TIK dalam Rangka Mendukung Pengamanan Idul Fitri 1446 H Tahun 2025.
Dalam rangka mendukung pengamanan pada Idul Fitri 1446 H Tahun 2025, Anggota Sie TIK Polres Pangandaran telah menyiapkan berbagai langkah strategis guna memastikan kelancaran operasional teknologi selama pengamanan idul fitri.
Sie TIK Polres Pangandaran, yang dipimpin oleh Kasie TIK Aipda Yangyang Andriana, S.H. , menyiapkan infrastruktur perangkat dan jaringan komunikasi guna memastikan kelancaran koordinasi serta dokumentasi kegiatan. Dengan dukungan teknologi yang optimal, lebih efektif dan terpublikasi dengan baik.
Anggota Sie TIK Polres Pangandaran juga meningkatkan kapasitas jaringan komunikasi, memastikan pemantauan sistem 24/7, serta memperkuat keamanan guna mendukung operasional pengamanan selama Idul Fitri. Sie TIK Polres Pangandaran mendukung kelancaran sistem komunikasi internal, koordinasi antarpos pengamanan, serta penyediaan layanan teknologi bagi petugas di lapangan. Selain itu, tim juga memastikan kesiapan peralatan telekomunikasi guna meningkatkan efektivitas pengamanan.
Selain memastikan kelancaran komunikasi dan dokumentasi, Sie TIK Polres Pangandaran juga berperan dalam menyebarluaskan informasi terkait kegiatan ini melalui berbagai platform digital. Hal ini bertujuan agar pesan kepedulian dan kebersamaan dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri dapat dirasakan oleh masyarakat luas.
Dengan berbagai langkah ini, SI TIK berkomitmen untuk memastikan teknologi informasi dan komunikasi tetap berjalan optimal guna mendukung pengamanan Idul Fitri di wilayah Polres Pangandaran.