Pangandaran – Dalam rangka membangun kemitraan yang lebih erat antara Polri dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Pasirgeulis, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, Briptu Bagus Dwi Huda, melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi ke warga pada Jumat pagi, 4 Juli 2025.
Kegiatan dimulai pada pukul 08.45 WIB di wilayah Desa Pasirgeulis dan berlangsung hingga selesai dengan suasana yang aman dan penuh keakraban. Dalam kegiatan ini, Briptu Bagus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat serta mengajak seluruh elemen warga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan lingkungan.
“Melalui silaturahmi ini, kami ingin mempererat hubungan dengan masyarakat serta mengajak semua pihak agar bersama-sama menjaga lingkungan yang aman dan kondusif. Keamanan adalah tanggung jawab bersama, dan peran aktif masyarakat sangat dibutuhkan,” ujarnya kepada warga.
Masyarakat terlihat antusias menyambut kehadiran Bhabinkamtibmas, dan berdialog langsung terkait berbagai permasalahan yang ada di lingkungan mereka. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk memelihara ketertiban dan keamanan, namun juga sebagai upaya preventif agar potensi gangguan kamtibmas dapat dicegah sejak dini.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif, dengan kehadiran Polri yang memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat. Kegiatan sambang ini sekaligus memperkuat peran Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.
Polres Pangandaran melalui jajaran Bhabinkamtibmas terus berkomitmen untuk melakukan pendekatan proaktif kepada warga dengan metode humanis, sebagai bagian dari strategi pemeliharaan Harkamtibmas yang berkesinambungan di seluruh wilayah hukum Polsek Padaherang