Pangandaran – Sebagai bagian dari upaya memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat, PS. Kanit Binmas Polsek Padaherang, Bripka Hendryana, S.H., melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi kepada warga Dusun Karangsari, Desa Karangsari, Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran pada Senin (05/05/2025) pukul 08.55 WIB.
Kegiatan ini merupakan wujud pelaksanaan tugas pembinaan masyarakat yang mengedepankan pendekatan humanis dan persuasif, sejalan dengan program Polri Presisi.
Dalam kunjungannya, Bripka Hendryana mengajak warga untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan serta menjalin komunikasi yang aktif dengan pihak kepolisian apabila terdapat potensi gangguan kamtibmas di wilayah Desa Karangsari. Hal ini dilakukan guna mewujudkan situasi yang kondusif, aman, dan nyaman bagi seluruh warga.
“Kegiatan ini menjadi sarana kami untuk lebih dekat dengan masyarakat serta menyampaikan pentingnya menjaga kamtibmas secara bersama-sama,” ujar Bripka Hendryana.
Kapolres Pangandaran, AKBP Mujianto, S.I.K., M.H., menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif anggota di lapangan dalam menjalin silaturahmi yang erat dengan masyarakat. Menurutnya, langkah tersebut sangat penting dalam membangun kepercayaan publik serta keberhasilan implementasi program Polri Presisi.