
PANGANDARAN – Polres Pangandaran melaksanakan apel pagi rutin pada hari Kamis, 15 Mei 2025, yang dipimpin oleh Kasiwas Polres Pangandaran, AIPTU Yatimeta Zega. Apel pagi ini merupakan salah satu bentuk rutinitas untuk menjaga kedisiplinan dan kesiapsiagaan seluruh personel Polres Pangandaran dalam menjalankan tugas.
Dalam arahannya, AIPTU Yatimeta Zega menekankan pentingnya menjaga integritas dan profesionalisme dalam setiap tugas yang diemban. Beliau juga mengingatkan anggota untuk selalu siap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, serta menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Pangandaran.
“Apel pagi ini merupakan momen untuk mengevaluasi kesiapan kita dalam melaksanakan tugas. Kita harus selalu siap menghadapi berbagai tantangan, dan menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab,” ujar AIPTU Yatimeta Zega.
Selain itu, AIPTU Yatimeta Zega juga memberikan penekanan terkait dengan kebersihan dan kerapihan di lingkungan Polres Pangandaran, serta pentingnya menjaga kesehatan fisik dan mental agar personel dapat bekerja secara optimal.
Apel pagi tersebut diikuti oleh seluruh anggota Polres Pangandaran, baik yang bertugas di lapangan maupun yang bertugas di bagian administrasi. Kegiatan apel pagi ini berakhir dengan doa bersama agar seluruh kegiatan kepolisian dapat berjalan lancar dan aman.